-
BANGUNAN PAUD SCA
Jl. Raden Patah No.162 Badranasri, Cangakan, Karanganyar, 57712
-
GURU DAN KARYAWAN PAUD SCA
Dengan menjunjung budaya 5S (senyum, sapa, salam, sopan, dan santun)
-
KEGIATAN SHOLAT BERJAMAAH
Pembiasaan sholat dhuha berjamaah di sekolah bertujuan agar anak terbiasa melakukan ibadah sholat, baik yang wajib maupun sunah
-
PEMERIKSAAN KESEHATAN
Pemeriksaan kesehatan rutin dilakukan, untuk mengetahui kondisi kesehatan anak secara berkala
-
KEGIATAN OUTBOUND
Kegiatan ini bertujuan untuk melatih anak dalam hal keberanian, kepemimpinan, dan kebersamaan
LAYANAN PENDIDIKAN
Program PAUD Terpadu merupakan
kebijakan ditingkat Pusat yang menyatukan PAUD Formal dan PAUD Non Formal dalam
satu lembaga.
PAUD Terpadu SCA terbagi dalam
tiga layanan pendidikan:
1. Taman Penitipan Anak
(TPA)
Yaitu
tempat penitipan anak usia 2-6 tahun
2. Kelompok Bermain (KB)
Yaitu pelayanan pendidikan
belajar melalui bermain untuk anak usia 2-4 tahun
3. Taman Kanak-kanak (TK)
Yaitu
pelayanan pendidikan belajar melalui bermain untuk anak usia 4-6 tahun
VISI MISI PAUD SCA KARANGANYAR
A. VISI
“CERIA” (CERDAS,EMPATI, RESPONSIF, ISLAMI,AKHLAQUL KARIMAH)
B. MISI
- Menyelenggarakan kegiatan belajar yang mengoptimalkan kecerdasan jamak.
- Menanamkan sikap empati anak
- Membangun anak menjadi pribadi yang cepat tanggap
- Mempersiapkan anak menjadi pribadi yang berkarakter islami sesuai dengan tuntunan Nabi Muhammad SAW
- Bersama keluarga/ orang tua membentuk pribadi yang berakhlaqul karimah
C. TUJUAN
PAUD SCA
- Mempersiapkan anak menjadi pribadi yang cerdas
- Mempersiapkan anak menjadi pribadi yang bersikap empati terhadap sesama
- Mempersiapkan anak yang cepat tanggap terhadap limngkuan sosialnya
- Mempersiapkan anak yang berkarakter islami
- Mempersiapkan anak yang beraklaqul karimah
D.
MOTTO PAUD SCA
“Bermain dan
pembiasaan berkualitas sebagai wujud dari Akhlaqul karimah”
PROFIL PAUD SCA
Surya Ceria Aisyiyah (SCA) merupakan Pusat
Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang didirikan tanggal 10 Juni 2004 di
Karanganyar, Surakarta, Jawa Tengah. Alhamdulillah mulai bulan Januari 2008
terpilih menjadi “ PAUD Unggulan Kabupaten” diantara 12 lembaga PAUD se -
Indonesia. PAUD Unggulan Kabupaten Surya Ceria Aisyiyah (SCA) memilih warga
belajar (anak didik) usia 2-6 tahun untuk program Taman Penitipan Anak dan
Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak. Mereka dibimbing berdasarkan kasih
sayang yang bermakna, sehingga anak dapat tumbuh kembang secara optimal sesuai
dengan potensi yang dimiliki oleh anak. Mereka dididik di atas jalur “CERIA”
(Cerdas – Empati – Responsif – Islamif – Aklaqul Kharimah).
Dalam perkembangan kebijakan Disdikpora di
Tingkat Pusat yang menerapkan kebijakan PAUD Terpadu, yaitu Lembaga PAUD yang
mengelola PAUD Formal dan PAUD Non Formal, maka SCA pada tahun ajaran 2012-2013
telah menjadi PAUD Terpadu, yang telah mengelola Taman Penitipan Anak (TPA),
Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-kanak (TK).
Sebagai upaya kongkrit, SCA memilih sistem
pembelajaran yang diterapkan dengan konsep pendidikan “HOLISTIK” yang merupakan
suatu keniscayaan bahwa anak didik mesti tumbuh dan berkembang secara
menyeluruh dalam kesatuan yang utuh sesuai dengan potensi masing-masing dan
mengacu pada sistem pembelajaran terpadu yaitu menyeimbangkan faktor IQ, EQ dan
SQ.